Ribuan Umat Paroki Kristus Raja Katedral Sintang Ikuti Perarakan Kitab Suci - Warta Katolik

Breaking

Bagi Yang Ingin Kegiatannya Dipublikasikan Di Blog Ini, Mohon Hubungi WA No. 081345227640

Minggu, 02 September 2018

Ribuan Umat Paroki Kristus Raja Katedral Sintang Ikuti Perarakan Kitab Suci

SINTANG - Mengawali Bulan Kitab Suci Nasional 2018, umat Paroki Kristus Raja Katedral Sintang melaksanakan perarakan Kitab Suci pada Minggu (2/9) yang berlangsung pukul 08.30 wib dengan mengelilingi jalan raya diseputaran wilayah Katedral.

Pada hari Minggu ini, Paroki Kristus Raja Katedral Sintang hanya melaksanakan dua kali misa, yakni misa pagi pukul 08.30 wib dan misa sore pukul 17.00 wib.

Misa pagi dan perarakan dipimpin oleh Romo F. Abong. Acara dimulai di dalam gedung Balai Kenyalang, sementara umat dari 11 lingkungan sudah berkumpul di sepanjang jalan yang akan dilalui oleh rombongan perarakan.  Perarakan dimulai dengan rombongan Misdinar, lektor dan lektris, Romo kemudian diikuti rombongan anak-anak BIAK serta rombongan pembawa persembahan yang menggunakan berbagai pakaian adat. Umat yang berkumpul disepanjang jalan langsung mengikuti rombongan perarakan untuk kembali lagi menuju Balai Kenyalang.

Prosesi perarakan berlangsung lancar dan mendapatkan pengawalan dari Kepolisian Sintang dengan menggunakan kendaraan Patwal berada di posisi paling depan.

Namun demikian, meskipun sudah disampaikan berulang kali, masih ada umat yang lebih memilih menunggu di tenda atau dalam gereja ketimbang mengikuti perarakan. Hal tersebut diakui oleh Bapak Benyamin Pagi selaku seksi Liturgi.

"Ya...masih ada umat yang tidak mengikuti perarakan diluar yang disepakati yakni mereka yang lansia dan ibu-ibu menyusui. Tapi secara keseluruhan sebagian besar mengikuti perarakan. Terima kasih kepada seluruh ketua lingkungan dan warganya yang mengikuti perarakan," ujarnya kepada Warta Katolik.

Umat yang mengikuti misa, tidak hanya berada didalam Katedral, namun juga berada di tenda yang sudah disiapkan oleh Panitia.

"Kita siapkan tenda guna menampung umat yang tidak bisa mengikuti misa didalam Katedral. Maisng-masing berada di kiri dan kanan sayap Katedral. Sebagian kecil kita juga siapkan kursi diteras Katedral," ungkap Bapak Tepenus selaku Koordinator Perlengkapan. (phs)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar