Lansia Parkat Sintang Rayakan Paskah Bersama - Warta Katolik

Breaking

Bagi Yang Ingin Kegiatannya Dipublikasikan Di Blog Ini, Mohon Hubungi WA No. 081345227640

Rabu, 11 April 2018

Lansia Parkat Sintang Rayakan Paskah Bersama

Albertus Jidin, Koordinator Seksi Anjangsana PAN Paskah Paroki Kristus Raja Katedral Sintang

SINTANG - Tercatat 164 lansia di Paroki Kristus Raja, pada Minggu 15 April 2018 akan merayakan
Paskah bersama di Balai Kenyalang.

Hal tersebut disampaikan Albertus Jidin, selaku koordinator dalam kegiatan tersebut kepada Warta Katolik, Rabu (11/4) disela persiapan tempat kegiatan ramah tamah dengan Wakapolda Kamis malam.

"Dari data yang masuk, tercatat ada 164 lansia," ujar mantan Ketua Lingkungan Santo Paulus ini. Menurutnya, tidak ada acara spesial yang akan dilaksanakan dalam Paskah bersama tersebut.

"Hanya ramah tamah dan ada pencerahan untuk para lansia," kata Bapak Jidin.

Albertus Jidin mengharapkan, melalui acara Paskah Bersama ini, para lansia diajak untuk terus bergembira. Karena memasuki masa usia senja, hari-hari yang dilalui ada baiknya dilewati dengan penuh kebahagiaan.

“Karena dengan terus gembira,  bahagia dan bersemangat maka kita akan selalu sehat baik secara lahir maupun bathin” ungkapnya.

Dijelaskan pula, sehari sebelumnya, juga akan dilaksanakan anjangsana kepada lansia yang sakit di lingkungan-lingkungan.

"Kita akan adakan pemeriksaan kesehatan dibeberapa lingkungan yang terdapat orang lansianya yang sakit. Selain itu kita juga akan berikan sedikit siraman rohani kepada mereka, termasuk pemberian komuni. Ini akan kita laksanakan pada hari Sabtunya. Ada 25 orang yang akan kita kunjungi," jelas Albertus Jidin. (phs)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar